JANGAN lupa berdo`a untuk Orang Tua !

MENULIS dapat membantu seseorang untuk mengenali diri - mengenali pikiran, perasaan & apapun yang bergejolak di dalam hati --Hernowo--

 

Myspace Glitter Graphics, MySpace Graphics, Glitter GraphicsMyspace Glitter Graphics, MySpace Graphics, Glitter GraphicsMyspace Glitter Graphics, MySpace Graphics, Glitter GraphicsMyspace Glitter Graphics, MySpace Graphics, Glitter GraphicsMyspace Glitter Graphics, MySpace Graphics, Glitter GraphicsMyspace Glitter Graphics, MySpace Graphics, Glitter Graphics

Selasa, 09 September 2008

Kita semua dalam posisi terbaik

Sedang berada dimana perjalanan hidup Anda? Jika Anda merasa bahwa hari-hari sial dan apes sedang mengunjungi Anda, mungkin merasa kehidupan ini buruk. Atau Anda gagal dalam ujian dan promosi terasa, gelap masa depannya. Mungkin pula Anda sedang dilanda kesulitan keuangan, keluarga, hubungan suami istri atau bencana alam, semuanya menghimpit hati kita.
Namun ketahuilah, Allah telah memberikan yang terbaik pada detik ketika Anda membaca tulisan ini. Allah SWT adalah Khaliq yang Sangat Penyayang kepada hamba-Nya. Allah pasti memberikan posisi dan keadaan terbaik kapanpun dan dimanapun.
Rahmat Allah meliputi segala sesuatu. Pastilah dibalik semua kesulitan yang dirasakan itu berbagai hikmah akan kebesaran-Nya akan ditemukan. Himpitan kehidupan dan kesulitan ini bagian dari kebaikan Allah SWT kepada mahluknya untuk senantiasa beribadah kepada-Nya.
Kita semua dalam keadaan terbaik dalam kehidupan kita. Sungguh Allah SWT telah melimpahkan begitu banyak kasih sayang mulai dengan memelihara detak jantung kita, memelihara mata kita, pendengaran kita dan nurani kita sehingga semua potensi ini seyogyanya menjadi ajang rasa syukur.
Janji Allah sendiri manakala kita bersyukur, senantiasa mengingat nikmat-Nya, maka Allah SWT akan menambah segala kenikmatan dunia yang fana ini dan membalasnya dengan kenikmatan abadi di akhirat kelak.
Jadi tidak ada waktu bagi kita berkeluh kesah. Bangkitlah ! Bangkitlah untuk senantiasa mensyukuri segala karunia yang kita peroleh. Dengan itu kita akan menambah keimanan karena Allah Maha Pemurah dengan Rezekinya dan Allah Maha Kasih Sayang akan hamba-hambaNya. [dari...] 4 Kunci Rumah Tangga Harmonis   Bening Hati Berbalas Surga  

Tidak ada komentar: